ALGONZ
Perayaan Ekaristi Hari Minggu Sabtu: 18.00; Minggu: 06.30, 08.30, 17.00
Perayaan Ekaristi Harian Senin - Sabtu: 05.30

DOCATApa Itu DOCAT?

DOCAT merupakan adaptasi populer dari Ajaran Sosial Gereja, yang telah dikembangkan dalam dokumen-dokumen penting Gereja sejak masa Paus Leo XIII. Kaum muda, secara khusus diharapkan untuk mau mendalami dokumen-dokumen Gereja tersebut dalam teks aslinya dan menjadikannya panduan untuk menghidupi nilai-nilai kebenaran, keadilan, dan kasih, seperti yang terkandung di dalamnya. Terus-menerus Paus Fransiskus menantang umat Kristiani untuk ikut berperan aktif dalam karya demi keadilan di seluruh dunia: "Seorang Kristiani yang pada zaman sekarang ini tidak revolusioner, bukanlah seorang Kristiani."

 

Paus Fransiskus:

Sahabat-sahabatku Kaum Muda yang terkasih!

Pendahulu saya, Paus Benediktus XVI, mempersembahkan kepadamu Katekismus Orang Muda, YOUCAT. Hari ini, saya ingin mempersembahkan kepadamu buku lainnya, DOCAT, yang berisi Ajaran Sosial Gereja.

Kata kerja bahasa Inggris "to do" yang berarti "melakukan" merupakan bagian judul buku ini. DOCAT menjawab pertanyaan: "Apa yang harus dilakukan?"; layaknya buku pegangan untuk membangun diri sendiri, pertama-tama dengan mendekatkan diri kepada Injil, lalu kepada lingkungan sekitar, dan akhirnya kepada seluruh dunia. Karena dengan kekuatan Injil, kita sungguh dapat mengubah dunia.

 

Apa Itu Baca Bersama?

Kegiatan Baca Bersama ini dimulai pada tahun 2015, pada waktu itu tim webmaster Paroki St. Aloysius Gonzaga mengadakan kegiatan baca bersama buku YOUCAT melalui email. Dengan menjadi peserta berarti akan mendapatkan kiriman email setiap hari sebanyak maksimal 3 poin katekese. Kira-kira setahun kita akan bersama-sama menyelesaikan membaca buku tersebut secara bersama-sama. Kegiatan Baca Bersama YOUCAT ini diikuti oleh sekitar 170 peserta dari berbagai kota dan keuskupan bahkan ada yang dari luar negeri. Sukses pada tahun I ini lalu kami lanjutkan dengan membaca buku "Kasih, Kepercayaan & Pasrah" - Jalan Kanak-Kanak Rohani Theresia Lisieux oleh Yohanes Indrakusuma, O. Carm. yang diikuti oleh sekitar 200 peserta. Dan pada tahun ke-3 ini, tahun 2017 kami akan membaca bersama 2 buku sekaligus, yaitu Mengikuti Jejak Kristus (yang merupakan buku favorit St. Theresia Lisieux) dan DOCAT. Tunggu apa lagi? Segera daftar dengan mengisi formulir pendaftaran di bawah ini. Kegiatan ini akan dimulai pada tanggal 1 Januari 2017.

DAFTAR!