Video / Slideshow
Perayaan Ekaristi Hari Minggu Sabtu: 18.00; Minggu: 06.30, 08.30, 17.00
Perayaan Ekaristi Harian Senin - Sabtu: 05.30

The Inspiring Story of Tae Ho

Tae-Ho dilahirkan pada bulan Juni tahun 2000. Dia tidak memiliki lengan, cacat bawaan pada kakinya, 4 jari pada setiap kaki dan langit-langit mulutnya terbelah. Dia ditinggalkan pada saat lahir. Secara keseluruhan dia mengidap 8 jenis cacat yang berat... namun Tae-Ho tetap tersenyum. Tae-ho sekarang dirawat di rumah anak-anak Seung Ga Won. Tae-Ho dapat melakukan sendiri banyak hal, seperti makan, berpakaian dan menggosok giginya.

Tae-Ho: "Ya, saya dapat melakukannya sendiri!"

Perempuan: "Kau dapat?"

Tae-Ho: "Ya, saya dapat melakukannya sendiri! Satu, dua, satu, dua..."

Perempuan: "Kau melakukannya dengan hebat!"

Untuk mengatasi cacat tubuhnya, Tae-Ho harus berupaya ekstra keras. Tae-Ho tidak pernah menyerah.

Satu lagi cacat yang disandangnya adalah ketidak-mampuan tubuhnya untuk mengeluarkan panas. Adalah sebuah mujizat apabila dia bisa bertahan. Dia mudah sekali demam. Es dan obat tidak mempan. Suhu tubuhnya terlalu tinggi. Seringkali dia harus dibawa ke rumah sakit.

Tae-Ho: "Kepalaku sakit."

Tae-Ho: "Leherku sakit."

Tae-Ho: "Perutku sakit."

Perempuan: "Siapa yang memakaikan kau celana?"

Tae-Ho: "Tae-Ho yang melakukannya."

Perempuan: "Tae-Ho dapat memakai sendiri pakaiannya?"

Tae-Ho: "Ya!"

Perempuan: "Kau melakukannya dengan sangat baik."

Tae-Ho: "Ya!"

Perempuan: "Bagaimana punggungmu? Apakah saya dapat melihatnya?"

Walaupun Tae-Ho dalam kondisi tidak enak badan, dia masih bersikap positif.

Tae-Ho harus berlatih sangat keras untuk mempelajari kemampuan dasar.

Tae-Ho: "Hei, hentikan menekan saya!"

Perempuan: "Tae-Ho, bagian tubuh mana yang kau tidak memiliki?"

Tae-Ho: "Lengan."

Perempuan: "Apakah sulit bagimu, hidup tanpa lengan?"

Tae-Ho: "Tidak, tidak apa-apa!"

Perempuan: "Tidak buruk?"

Tae-Ho: "Tidak!"

Tahun demi tahun, Tae-Ho telah mengatasi rintangan-rintangan besar terlepas dari cacat tubuhnya. Saat ini dia sudah berusia 11 tahun. Menurut dokter, karena kondisinya itu dia sebenarnya sulit untuk mencapai usia 10 tahun. Tae-Ho saat ini dapat hidup seolah-olah dia tidak cacat. Dia sangat menyukai bersekolah. Dia memiliki banyak teman.

Tae-Ho memiliki seorang saudara baru, bernama Hong Sung-Eel. Mereka berdua sahabat karib, saling berbagi perasaan dan saling membantu.

Semoga cerita Tae-Ho ini mengilhami Anda untuk hidup secara maksimal, tidak peduli dalam kondisi apapun. Tuhan memberkatimu, malaikat kecil!

"Ya Tuhan dan Allah kami, Engkau layak menerima puji-pujian dan hormat dan kuasa; sebab Engkau telah menciptakan segala sesuatu; dan oleh karena kehendak-Mu semuanya itu ada dan diciptakan." (Wahyu 4:11)